Beranda | Artikel
Permisalan-Permisalan dalam Al-Quran
Selasa, 16 Juli 2024

Bersama Pemateri :
Syaikh Abdurrazzaq bin Abdil Muhsin Al-Badr

Permisalan-Permisalan dalam Al-Qur’an adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam ilmiah dengan pembahasan Hadits-Hadits Perbaikan Hati. Pembahasan ini disampaikan oleh Syaikh Prof. Dr. ‘Abdurrazzaq bin ‘Abdil Muhsin Al-‘Abbad Al-Badr pada Senin, 9 Al-Muharram 1446 H / 15 Juli 2024 M.

Kajian Islam Ilmiah Tentang Permisalan-Permisalan dalam Al-Qur’an

Hadits ini merupakan tafsir dari firman Allah Subhanahu wa Ta’ala,

أَلَمْ تَرَ كَيْفَ ضَرَبَ اللَّهُ مَثَلًا كَلِمَةً طَيِّبَةً كَشَجَرَةٍ طَيِّبَةٍ أَصْلُهَا ثَابِتٌ وَفَرْعُهَا فِي السَّمَاءِ ‎﴿٢٤﴾‏تُؤْتِي أُكُلَهَا كُلَّ حِينٍ بِإِذْنِ رَبِّهَا ۗ وَيَضْرِبُ اللَّهُ الْأَمْثَالَ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَذَكَّرُونَ ‎﴿٢٥﴾

“Tidakkah kalian memperhatikan bagaimana Allah mengambil perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya kokoh dan cabangnya (menjulang) ke langit, buah-buanya terus keluar dengan izin Allah, dan Allah membuat perumpamaan-perumpamaan untuk manusia agar mereka ingat.” (QS. Ibrahim[14]: 24-25)

Ini adalah perumpamaan yang sangat indah yang sesuai dengan apa yang diambil perumpamaan untuknya, yang disebutkan oleh Allah ‘Azza wa Jalla dalam firmanNya, “Tidakkah kalian memperhatikan bagaimana Allah mengambil perumpamaan?” Maksudnya adalah tidaklah engkau melihat dengan hatimu sehingga engkau sadar dan mengetahui bagaimana Allah membuat perumpamaan kalimat yang baik, kalimat iman? Kemudian menutup ayat ini dengan, “Dan Allah membuat perumpamaan-perumpamaan untuk manusia agar mereka ingat,” yaitu maksud dari dibuatnya perumpamaan dan selainnya dari perumpamaan-perumpamaan yang lain agar manusia menjadi ingat dan mengajak mereka untuk mengambil pelajaran dan memahami apa yang Allah Subhanahu wa Ta’ala sampaikan.

Tentu permulaan dan penutupan ayat ini ada anjuran yang sangat besar kepada kita semua untuk berusaha mempelajari perumpamaan-perumpamaan dan memahaminya, karena di situ ada tanda bahwasanya perumpamaan-perumpamaan yang ada dalam Al-Qur’an sangat penting untuk diketahui, dipahami, dan dipelajari. Karena itu menunjukkan adanya keimanan kita terhadap Al-Qur’an dan semakin jelas secara detail apa yang Allah Subhanahu wa Ta’ala sebutkan dan terangkan kepada kita.

Perumpamaan (المثل) yaitu ucapan pada sesuatu yang mirip dengan ucapan yang lain, yang ada di antara keduanya kemiripan agar menjadi jelas salah satu dari keduanya dan semakin nampak. Dan tidak ada keraguan bahwasanya permisalan dan perumpamaan adalah sesuatu yang menenangkan akal, karena akal akan semakin mudah memahami sesuatu jika dipermisalkan dengan sesuatu yang terlihat. Allah Ta’ala berbicara tentang perkara-perkara yang di dalamnya ada hujah yang sangat kuat. Allah Ta’ala berfirman,

وَتِلْكَ الْأَمْثَالُ نَضْرِبُهَا لِلنَّاسِ ۖ وَمَا يَعْقِلُهَا إِلَّا الْعَالِمُونَ

“Dan itulah perumpamaan-perumpamaan yang Allah buatkan untuk manusia, dan tidak dipahami kecuali oleh orang yang berilmu.” (QS. Al-‘Ankabut[29]: 43)

Al-Qur’an mengandung lebih dari 40 perumpamaan. Dan sebagian ulama Salaf dahulu jika membaca satu perumpamaan dan dia tidak memahaminya maka ia akan menangis dengan keras. Ia berkata, “Aku tidak termasuk orang yang berilmu.” Dahulu Qatadah mengatakan, “Pahamilah perumpamaan-perumpamaan yang Allah sebutkan.”

Allah Subhanahu wa Ta’ala menyebutkan dalam Al-Qur’an perumpamaan yang sangat banyak, kebanyakannya tentang penjelasan tauhid, penetapan keimanan, pembatalan, kesyirikan. Tidak ada keraguan bahwasanya mentafakuri dan merenungi perumpamaan-perumpamaan yang disebutkan di dalam Al-Qur’an akan menghidupkan hati dan membangunkan hati dari kelalaiannya. Allah Ta’ala berfirman,

…وَيَضْرِبُ اللَّهُ الْأَمْثَالَ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَذَكَّرُونَ

“Dan Allah menjadikan perumpamaan-perumpamaan untuk manusia agar mereka ingat.” (QS. Ibrahim[14]: 25)

Ini sama dengan firman Allah,

وَلَقَدْ ضَرَبْنَا لِلنَّاسِ فِي هَٰذَا الْقُرْآنِ مِنْ كُلِّ مَثَلٍ لَعَلَّهُمْ يَتَذَكَّرُونَ

“Dan sungguh telah Kami buatkan untuk manusia di dalam Al-Qur’an ini dari setiap perumpamaan agar mereka ingat.” (QS. Az-Zumar[39]: 27)

Karena tujuan perumpamaan adalah mendekatkan sesuatu agar mudah dipahami, sebagaimana firman Allah,

ضَرَبَ لَكُمْ مَثَلًا مِنْ أَنْفُسِكُمْ…

“Allah jadikan perumpamaan yang kalian pahami dari diri kalian sendiri.” (QS. Ar-Rum[30]: 28)

Dan di dalam Al-Qur’an banyak sekali perumpamaan-perumpamaan yang diimani oleh orang-orang yang beriman, dan mereka mengetahui bahwasannya itu adalah kebenaran dari Tuhan mereka dan memberikan petunjuk kepada jalan yang lurus, ia menjadikan tambahan untuk hati dan amalan mereka.

Berkata Ibnul Qayyim Rahimahullahu Ta’ala bahwa di antara faedah pembuatan perumpamaan-perumpamaan dalam Al-Qur’an adalah sebagai pengingat, penasihat, motivasi, larangan, pelajaran, penetapan, dan juga agar memudahkan akal memahami dan membayangkannya. Karena sesuatu yang dijadikan perumpamaan untuk akal seperti sesuatu yang bisa dilihat, disentuh, dan dicapai oleh panca indra.

Di dalam Al-Qur’an banyak sekali perumpamaan-perumpamaan yang menjelaskan tentang perbedaan, pahala, juga tentang pujian dan celaan, juga tentang pahala dan hukuman, juga tentang perkara yang menunjukkan besarnya perkara tersebut atau hinanya perkara tersebut, atau untuk menjelaskan hakikat sesuatu.

Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download dan simak mp3 yang penuh manfaat ini.

Downlod MP3 Ceramah Agama Tentang Permisalan-Permisalan dalam Al-Qur’an


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/54290-permisalan-permisalan-dalam-al-quran/